20 Januari 2023. Pemerintah Pusat melalui Balai Prasarana dan Permukiman Wilayah Provinsi Sumatera Utara melaksanakan serah terima infrastruktur Air Minum dan pengelolaan infrastruktur yang terbangun dari kegiatan Program PAMSIMAS sumber dana APBN TA. 2022.
Pemerintah Pusat melalui Balai Prasarana dan Permukiman Wilayah Provinsi Sumatera Utara melaksanakan serah terima infrastruktur Air Minum dan pengelolaan infrastruktur yang terbangun dari kegiatan Program PAMSIMAS sumber dana APBN TA. 2022 kepada 14 Pemerintah Kabupaten/Kota di Sumatera Utara yang diselenggarakan di Le Polonia Hotel & Convention Medan. Perwakilan dari Kabupaten Nias yang mengikuti kegiatan tersebut yaitu Ivadaya Alvian Zendrato, S.T selaku Kepala Seksi Air Bersih dan Penyehatan Lingkungan Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang Kabupaten Nias sekaligus sebagai Sekretaris DPMU Kabupaten Nias beserta Tim Fasilitator PAMSIMAS Kabupaten Nias. Pada acara serah terima tersebut Pokmas Sohahau dari Desa Umbu, Kecamatan Gido mendapatkan piagam penghargaan karena telah menjadi Pokmas yang aktif dalam penyelenggaraan dan pelaksanaan kegiatan Program PAMSIMAS TA. 2022. Tidak hanya itu, Tim Fasilitator PAMSIMAS Kabupaten Nias, yaitu Koordinator Kabupaten (DC), Fasilitator Masyarakat Bidang Teknik Air Minum (FM WSS) dan Fasilitator Masyarakat Bidang Keuangan (FM F) juga masing – masing mendapatkan sertifikat karena telah menjadi yang terbaik dalam mendampingi dan memfasilitasi masyarakat dalam kegiatan Program PAMSIMAS TA. 2022.
Di Kabupaten Nias, kegiatan Program PAMSIMAS TA. 2022 yang bersumber dari dana APBN dilaksanakan pada 5 desa, yaitu Umbu, Tulumbaho, Sogaeadu, Hilimbowo Ulugawo, Fahandrona Ulugawo dan Banua Sibohou Silima Ewali. Dari pembangunan infrastruktur Air Minum tersebut, sebanyak 345 Sambungan Rumah telah terpasang untuk memenuhi kebutuhan air minum masyarakat di desa tersebut. Setelah serah terima dilakukan, selanjutnya pengelolaan infrastruktur air minum tersebut akan dikelola oleh KPSPAM Desa.